Bawah Tanah

Temuan Tim Transisi PSSI Bentukan Mempora: Dugaan Mafia Bola, Masalah Perpajakan, hingga Korupsi di PSSI Era La Nyalla Mattalitti

Published

on

Tim Transisi Persatuan Sepakbola Indonesia (PSSI) yang dibentuk oleh Menteri Pemuda dan Olahraga masih mempelajari temuan awal dari Tim Sembilan terkait dugaan penyimbangan dalam PSSI di era kepemimpinan La Nyalla Mattalitti.

Dalam keterangannya, Bibit Samad Rianto mengatakan timnya mendalami sejumlah informasi, data, dan dokumen yang telah diperoleh terkait dugaan korupsi yang menggerogoti organisasi otoritas sepak bola tanah air itu.

Selain itu, ada kencederungan PSSI melakukan penyimpangan dalam menjalankan peraturan perundang-udangan terkait olahraga dan sepak bola.

“Selama ini peraturan yang ada tidak dijalankan dan tidak ada yang menyoalkan.” Lantaran ngotot untuk membangkang Keputusan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dan ingin melanggengkan kekuasaan di organisasi sepak bola terbesar di Indonesia, Kepengurusan PSSI di bawah La Nyalla Mattalitti justru membawa sengsara insan sepak bola tanah air.

Tim Indonesia terpaksa absen dalam enam laga internasional yakni Piala Dunia 2018 dan Piala Asia 2019, Kualifikasi AFC U-16 dan AFC U-19; turnamen regional wanita AFC U-14; turnamen futsal wanita AFC 2015; kualifikasi futsal AFC 2016 zona ASEAN-turnamen futsal AFF; dan Piala AFC 2015.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending

Exit mobile version